Resep Tumis Daun Labu Siam Enak Banget!

Resep Tumis Daun Labu Siam Enak Banget!


Hallo kembali lagi di anisadiy.blogspot.com sebuah blog yang menyajikan tips-tips memasak, lifestyle, liburan hingga gaya hidup. Oke kali ini aku akan membagikan resep Tumis Daun Labu Siam yang enak banget. Nah sebelumnya aku ingin bercerita sedikit tentang Daun Labu Siam ini. Jadi awalnya aku lihat promo sayuran di Giant yang ada di Jl Dr Djunjunan (Pasteur) Bandung, untuk satu ikatnya sangat murah dan banyak, harganya empat ribu rupiah, nah kemudian sesampainya dirumah, karena kesibukanku sebagai karyawan yang cukup repot dipagi hari, aku berinisiatif untuk menyiapkannya sehari sebelum bekerja. Jadi daun labu siam itu aku potong-potong, dan untuk bagian batang yang agak keras, aku serut terlebih dahulu, dicuci bersih dan disimpan pada container dan ditaruh didalam kulkas. Ternyata daun labu siam ini sangat awet, hingga lima hari masih segar dan bisa untuk beberapa kali memasak. Nah penasaran gimana cara membuatnya?

Bahan-bahan :
1. Daun Labu Siam 
2. Tahu Kuning
3. Dua Butir Bawang Merah
4. Satu Butir Bawang Putih
5. Satu Butir Cabai
Bumbu :
1. Satu sachet royco
2. Gula Pasir
3. Garam

Pertama-tama panaskan minyak goreng pada wajan, lalu masukkan irisan bawang merah, bawang putih dan cabai, aduk hingga kecoklatan dan harum. Lalu masukkan Daun Labu Siam dan Tahu, tunggu hingga masak. Untuk rasanya tambahkan 1/3 sachet Royco, garam dan sedikit gula pasir, lalu aduk hingga merata. Selesai
Mudah sekali kan cara membuatnya?

Nah akan lebih enak jika disajikan dengan chicken karage So Good dan Otak-otak udang goreng.

Semoga Bermanfaat. Tunggu resep-resep selanjutnya hanya di anisadiy.blogspot.com ya

Comments

Popular Posts